Mencari Hotel Nyaman di Sudut Kota Kediri yang Bersahaja


Keindahan Indonesia sepertinya tidak diragukan lagi, negara yang terdiri dari banyak pulau dan juga kota yang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Duh jadi berasa nyanyi ya :). Karena keindahannya itulah di Indonesia banyak tempat – tempat wisata. Di setiap kota pastinya ada tempat wisata yang selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. 
Salah satu wilayah bagian dari Indonesia yang banyak pesona wisatanya adalah pulau Jawa. Pulau Jawa terdisi dari 3 bagian, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Kediri adalah salah satu dari tiga kota besar di Jawa Timur setelah Surabaya dan Malang. Meskipun tidak memiliki tempat wisata sebanyak kota-kota di sekitarnya, tetapi Kediri memiliki keunggulan lain yaitu Kampung Inggris. Nah yang belum pernah ke Inggris termasuk saya hehe bisa ke Kampung Inggris ajah neh.
Dan sesuai dengan namanya Kampung Inggris ini untuk belajar bahasa Inggris. Kampung Inggris yang berlokasi di Pare merupakan sebuah kawasan pendidikan tempat para pelancong belajar Bahasa Inggris. Setiap tahun, ratusan mahasiswa dan pelajar mengunjungi tempat ini untuk belajar.
Dan saat kita berkunjung ke kota ini, jangan khawatir tidak akan menemukan penginapan. Karena meskipun tidak dijuluki “Kota Wisata,” kota ini memiliki beberapa penginapan yang tidak kalah nyaman dengan penginapan di kota lain.
Berikut merupakan daftar nama beberapa hotel di Kediri yang nyaman menurut Traveloka.com,
  1. Hotel Merdeka


Hotel Merdeka berlokasi di Jl. Basuki Rahmat. Tempat ini dekat dengan Terminal Tamanan, Stasiun Papar, dan Stasiun Purwosari. Bangunan Hotel Merdeka merupakan bangunan kuno, sehingga saat menginap di sini kita akan merasa berada di era kolonial.
Desain interior restoran hotel didominasi dengan budaya Jawa. Saat makan di sini, kita akan diiringi alunan musik gamelan yang dimainkan para musisi tradisional.
Harga sewa kamar di hotel ini sekitar Rp500.000,00 sampai Rp700.000,00 rupiah. Agar mendapatkan potongan harga yang menarik, Anda bisa memesan kamar melalui Traveloka.com.

  1. Grand Surya Hotel

Grand Surya Hotel merupakan hotel modern yang berlokasi di tengah kota Kediri. Hotel ini dekat dengan terminal dan stasiun kereta api. Fasilitas unggulan hotel ini adalah kolam renang outdoor dan kolam renang anak dengan tempat bermain yang nyaman.
Menu makanan yang ditawarkan restoran hotel cukup beragam. Sambil makan, Anda juga bisa menikmati pertunjukan live music yang memanjakan telinga. Harga sewa kamar hotel ini dipatok sekitar Rp750.000,00 sampai Rp1.000.000,00 per malam.
Berbeda dengan kebanyakan hotel di Kediri, kamar di Grand Surya Hotel termasuk luas dan nyaman. Tidak heran jika hotel ini mendapatkan banyak ulasan positif di situs Traveloka.com.

  1. Lotus Garden Hotel

Daya tarik utama Lotus Garden Hotel terletak pada desain eksterior dan interiornya yang bernuansa alam. Sejak melewati pintu masuk, kita akan disambut dengan tumbuhan hijau di sekitar hotel.
Di tengah bangunan terdapat kolam ikan dengan tanaman teratai di atasnya. Pemandangan ini tentu saja akan membuat Anda merasa nyaman dan tenang. Meskipun berada di tengah kota, suasana hotel ini membuat kita merasa lebih dekat dengan alam.
Harga sewa kamar di hotel ini sekitar Rp300.000,00 sampai Rp500.000,00. Harga tersebut termasuk terjangkau mengingat fasilitas dan pelayanan hotel yang tidak kalah bagus dengan hotel bintang empat.

  1. Citihub Hotel
Citihub Hotel merupakan hotel bujet dengan pelayanan dan fasilitas yang tidak kalah bagusnya dengan hotel bintang tiga atau empat. Hotel ini berada di tengah kota Kediri. Tempat ini cocok digunakan untuk para pekerja yang sedang melakukan perjalanan bisnis.
Harga kamar di Citihub Hotel berkisar antara Rp400.000,00 sampai Rp500.000,00. Di hotel ini terdapat Martha Tilaar Salon and Day Spa yang juga menjadi keunggulan Citihub Hotel dibandingkan hotel bujetlainnya. Wah asik ya bisa dengan mudah mengunjungi Martha Tilaar and Day Spa.

  1. Bukit Daun Hotel and Resort

Bukit Daun Hotel and Resort menawarkan penginapan dengan suasana alam dan fasilitas yang lengkap. Menginap di hotel ini akan membuat kita merasa sedang menginap di sebuah hotel bintang 5, karena fasilitas dan pelayanan hotelnya cukup bagus dan nyaman.
Setiap kamar di hotel ini didesain senyaman mungkin sehingga membuat para pengunjung merasa betah. Hotel ini juga cocok dijadikan tempat menginap bersama keluarga tercinta. Keunggulan hotel ini terletak pada kolam renang outdoor dan taman bermain yang luas.
Harga kamar di hotel ini dipatok mulai dari Rp300.000,00 untuk kamar biasa sampai Rp1.300.000,00 untuk Family Suite. Jika Anda berminat untuk menghabiskan masa liburan di Kediri dan tertarik untuk menginap di sini, kita dapat memesan kamar melalui Traveloka.com dan mendapat potongan harga yang menarik.
Jadi, sekarang sudah tahu kan di mana kita akan menginap saat berlibur nanti? dan yang pasti siapin isi dompet yang tebel ya :) Semoga informasi tentang hotel di Kediri ini bisa dijadikan referensi untuk mendapatkan penginapan yang nyaman selama berada di Kediri. Terimakasih semoga bermanfaat.
post signature

Comments